Pusbang MBKM Untad mengadakan Pelepasan Mahasiswa Kampus Mengajar Angkatan 8 (KM 8) dan Asistensi Mengajar Rabu, (4/9/2024) bertempat di Auditorium Untad. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Bapak Dr. Eng. Ir. Andi Rusdin, ST., M.T., M.Sc, Panitia Pusat Kampus Mengajar, Mbak Fany Camelia Putri. Kepala Pusbang MBKM Untad, Prof. Drs. Anang WM Diah, M. Si., Ph.D., BPMP Prov. Sulawesi Tengah yang diwakili oleh Ibu Dr. Asia, M.Pd., dan Ibu Gian, S.Pd. Kepala Disdikbud Kota Palu, Bapak Hardi, S.Pd., M.Pd., Disdikbud Kabupaten Sigi dan disdikbud lainnya dalam ruang zoom meeting. Ketua Unit MBKM/UPM Fakultas, Pimpinan Fakultas Untad, Koordinator Prodi Untad, Peserta KM 8, Peserta Asistensi Mengajar, Bapak/Ibu Dosen DPL /DPM Untad, dan Duta KM Untad.
Tercatat 250 mahasiswa Untad mengikuti program Kampus Mengajar Angkatan 8. 227 orang diantaranya merupakan mahasiswa dari FKIP Untad. Pendidikan Fisika, 42 orang, Pendidikan Biologi 35 orang, Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia 26 orang, Pendidikan Matematika 21 orang. Pendidikan Bahasa Inggris 20 orang, Pendidikan Bimbingan dan Konseling 19 orang, PJKR 14 orang, Pendidikan Kimia 14 orang, PGSD 13 orang, Pendidikan Sejarah 10 orang, PG PAUD 8 orang, dan Pendidikan Geografi 5 orang.
Prof. Anang dalam sambutannya mengimbau mahasiswa peserta KM 8 untuk meningkatkan literasi, numerasi dan adaptasi teknologi di tempat penugasan. “Akselarasi TIK dalam pembelajaran seperti pemanfaatan AI (Artifical Intellegence), Blended Learning, gamified learning, dan sustainable education perlu diajarkan kepada siswa atau guru-guru”. Pemanfaatan teknologi sudah menjadi tren dunia dalam menghadapi tantangan global adab 21″. Diakhir sambutannya beliau berpesan kepada para peserta untuk menjalankan program ini dengan penuh tanggung jawab.
Panitia Pusat Kampus Mengajar, Mbak Fany Camelia Putri juga ikut menyampaikan sambutan dalam kegiatan ini. Mbak Fany memaparkan hasil implementasi AKM Kampus Mengajar Angkatan 7. “AKM kelas KM angkatan 7 memberikan dampak yang luar biasa, hasil implementasi literasi selama 16 minggu di tingkat SD setara dengan pembelajaran literasi selama 11 bulan. Di tingkat SMP dan SMK setara dengan 6,7 bulan. Sedangkan implementasi numerasi selama 16 minggu di tingkat SD setara dengan 24,6 bulan, dan SMP 17, 2 bulan” jelas beliau. Mbak Fany, dalam kesempatan ini juga menyampaikan “Dalam menjalankan program KM 8 tentunya akan menghadapi berbagai kendala, gunakan kesempatan ini untuk terus belajar dalam mengasah hard skill dan soft skill baik dalam analayz, critical thingking, problem solving, dan comunication skill‘” pesan Mbak Fany diakhir sambutannya.
Wakil Rektor Bidang Akademik, Bapak Dr. Eng. Ir. Andi Rusdin, ST., M.T., M.Sc. melepas secara resmi peserta KM 8 dan Asistensi Mengajar Untad dan menyerahkan secara langsung ke BPMP Sulawesi Tengah lalu selanjutnya diserahkan ke Disdikbud se-Sulawesi Tengah. Sebelum melepas mahasiswa KM beliau menyampaikan “Kegiatan Kampus Mengajar memberikan dampak kepada mahasiswa, sekolah-sekolah tempat penugasan dan Universitas Tadulako. (JU)