Evaluasi Semester JPBS TA 2020-2021

Dalam mengoptimalkan fungsinya sebagai
supervisor kinerja dosen, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni FKIP UNTAD melaksanakan evaluasi akademik tahun 2020-2021. Evaluasi tersebut dilaksanakan dalam pertemuan daring pada tanggal 19 Februari 2021. Topik dibicarakan meliputi: (1) kedisiplinan dosen dalam kinerja pendidikan, (2) penjadwalan semester Genap Tahun Ajaran 2020/2021, (3) pembimbingan mahasiswa, (4) mahasiswa 2014, (5) pengumpulan BKD, (6) pendanaan kegiatan dosen dari dana jurusan, (7) kegiatan program studi, dan (8) kegiatan penelitian dan pengabdian dosen.
Pertemuan evaluasi yang berlangsung selama lebih kurang dua jam ini dihadiri oleh semua korprodi dalam naungan JPBS, ketua, sekretaris, dan operator JPBS. Program studi yang berada di bawah naungan JPBS adalah S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, S1 Pendidikan Bahasa Inggris, S2 Pendidikan Bahasa Indonesia, dan S2 Pendidikan Bahasa Inggris.

Geliat Penulisan Artikel Hasil Penelitian Dosen Pendidikan Bahasa dan Seni

Bertempat di ruang Rapat FKIP, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni yang digawangi oleh ketua panitia, Nur Sehang, S.Pd., M.Ed. menyelenggarakan lokakarya penulisan artikel hasil penelitian. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, yaitu tanggal 26 dan 27 Agustus 2020. Dalam kegiatan ini, panitia menggandeng dua narasumber internal yang memiliki reputasi penelitian handal dan pengalaman publikasi artikel pada jurnal bereputasi Scopus dan SINTA. Narasumber pertama adalah Nur Edy, SP.MP.,Ph.D. Ia berprofesi sebagai dosen Fakulatas Pertanian Universitas Tadulako. Narasumber kedua adalah Dr. Siti Rahmaati,S.Pd.,M.PKim, dosen program studi Pendidikan Kimia FKIP Universitas Tadulako.

Dalam paparannya pada materi  yang berjudul “Menulis Jurnal Ilmiah untuk Publikasi Bereputasi Terindex Sinta dan Scopus” Nur Edy mengungkapkan bahwa untuk dapat menembus jurnal yang terindex ada beberapa tips yang harus diperhatikan. Tips tersebut adalah (1) perbarui keilmuan, (2) ramulah riset mengikuti struktur jurnal internasional, (3) gunakan fasilitas dan peralatan dasar yang dibutuhkan, (4) gunakan mesin pencari referensi, (5) gunakan manajer referensi, (6) buat catatan & “bookmark”, dan (7) mulailah menulis. Sementara itu, Dr. Siti Rahmawati, S.Pd, M.Kim yang dihadirkan pada hari kedua bertugas untuk mendampingi peserta dalam menyusun artikel agar siap untuk dipublikasikan pada jurnal bereputasi.

Kegiatan yang diikuti oleh dosen Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni FKIP Universitas Tadulako dibuka secara resmi oleh Dekan FKIP, Dr. Ir. Amiruddin Kade, S.Pd., M.Si. “Kegiatan ini merupakan program rutin bagi dosen agar semakin produktif dalam menghasilkan artikel yang bahannya telah tersedia dari hasil penelitian.”, demikian pungkas Dr. Hj. Sriati Usman, M.Hum. sebagai ketua Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni.

(IN)

Tingkatkan Kualitas Penulisan Karya Ilmiah Hasil Pengabdian, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni Adakan Lokakarya.

Dalam rangka meningkatkan kemampuan menulis artikel yang bersumber dari hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni mengadakan lokakarya dengan tema “Workshop Penulisan Karya Ilmiah Hasil Pengabdian”. Kegiatan yang  berlangsung selama satu hari ini menghadirkan pakar internal kampus Universitas Tadulako yang telah memiliki banyak pengalaman dalam kompetisi pengabdian yang didanai oleh Dikti.


Menurut Dr. Zulkaidhah, SP., MP, sebagai pembicara tunggal pada lokakarya tersebut ada enam alasan bagi  seorang dosen untuk menuangkan hasil pengabdian ke dalam bentuk artikel. Keenam alasan tersebut adalah: (1) agar informasi tersampaikan kepada masyarakat; (2) berkontribusi pada pengembangan ilmu, (3) meningkatkan gengsi penulis; (4) meningkatkan jaringan; (5) meningkatkan kepuasan tersendiri; dan (6) award (kredit).

Kegiatan lokakarya ini berlangsung pada tanggal 31 Agustus 2020 berlokasi di Gedung C Pascasarjana Universitas Tadulako dan dihadiri oleh dosen-dosen Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni. Dr. Hj. Sriati Usman, M.Hum sebagai ketua jurusan membuka langsung kegiatan yang diketuai oleh Dr. Mawardin, M.Hum. tersebut. Kegiatan ini dihadiri pula oleh seluruh koordinator prodi yang berada dalam naungan Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, baik program S1 maupun program S2.

(IN)

Pemilihan Dosen Berprestasi Tingkat FKIP Tahun 2020

Pemilihan Dosen berprestasi 2020 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan  menjaring dosen terbaik yang berasal dari dua rumpun ilmu yakni Sains dan Teknologi (Saintek) dan Sosial Humaniora (Soshum). Sebelum ditentukan juara, masing-masing peserta dinilai rekam jejaknya di bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi. Dengan prestasi yang ditorehkan dosen perwakilan Jurusan Bahasa dan Seni dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Dr. Hj. Aminah, S.Pd., M.Pd., M.Ed.


Penyerahan Piala kepada Ketua Jurusan Bahasa dan Seni

PKKMB gelombang dua untuk mahasiswa yang belum mengikuti ormik dan PKKMB gelombang satu tahun akademik 2018/2019

Palu – Univeritas Tadulako (Untad) membuka Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) gelombang ke II. Ketua Panitia PKKMB Untad Dr Intam Kurnia menerangkan PKKMB gelombang dua dibuka untuk mahasiswa yang belum mengikuti ormik dan PKKMB gelombang satu tahun akademik 2016/2017.

“Kami imbau kepada seluruh mahasiswa yang belum mengikuti ormik dan PKKMB gelombang satu agar segera mendaftar sampai tanggal 12 September 2018,” ujar Intam, Minggu, 9 September. Read more

SOSIALISASI REMUNERASI 2018 JURUSAN BAHASA DAN SENI

Secara umum istilah remunerasi selalu berhubungan dengan sistem penggajihan tenaga kerja yang sifatnya rutin berdasarkan pada nilai-nilai kerja, dengan tujuan terciptanya sistem tentang tata kelola Pemerintah yang lebih baik dan bersih.

Pada prinsipnya, sistem remunerasi yang berbasis kompetensi harus mempertimbangkan secara seimbang imbalan yang diberikan kepada input dan output. Input dalam hal ini adalah bagaimana seseorang melakukan sesuatu pekerjaan untuk dapat mencapai tujuan kinerja. Hal ini berkaitan dengan kompetensi apa yang perlu dikuasai oleh orang tersebut. Untuk itulah, perlu diberikan imbalan untuk kompetensi apa yang telah dikuasai oleh orang tersebut sesuai dengan yang dipersyaratkan. Begitu juga dengan output, adalah apa hasil kerja yang dicapai oleh orang tersebut dalam pekerjaannya. Output ini adalah target kinerja yang dihasilkan oleh orang tersebut, sehingga perlu diberikan imbalan apabila orang tersebut mampu untuk mencapainya. Namun masih banyak Pegawai Negeri atau tenaga kerja yang kurang memahami hal-hal tersebut, sehingga ini menjadi kendala yang sering dihadapi ketika melakukan pengurusan berkas Remunerasi. Read more

Untad Laksanakan Tes Keterampilan SBMPTN 2018

Pengarahan Calon Mahasiswa Baru pada Pos VO2MAX (Lari 1600 Meter) SBMPTN 2018.

Untad. Sebanyak 771 Mahasiswa yang terdaftar lulus dalam seleksi SBMPTN yang telah mengikuti ujian tes tertulis kembali tes Ujian Keterampilan yang dilaksanakan pada tanggal 09 dan 11 Mei 2018 di gedung PKM dan PPLM Universitas Tadulako. Pelaksanaan ujian keterampilan dibagi menjadi beberapa pos yaitu; pos Wall Pass (Lempar Tangkap Bola), Pos Illionis Agility Run Test (Kelincahan), Pos Vertical Jump (Lompat Tegak), Pos Sit-Up, Pos Push-Up dan Pos VO2MAX (Lari 1600 Meter). Read more

Ayoooo, Donor Darah

Donor darah, merupakan salah satu kegiatan yang bernilai kemanusiaan juga sangat bermanfaat bagi kesehatan orang yang melakukannya. Biasanya kegiatan donor darah di lakukan oleh PMI setempat bekerjasama dengan lembaga-lembaga yang memang ingin melakukan bakti sosial. Seperti yang dilakukan oleh Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Tadulako (Kemarin).

Kegiatan ini terlaksana atas kerjasama seluruh Dosen dan Mahasiswa FKIP dan Organisasi Elsam (Lembaga Studi Advokasi Mahasiswa) FKIP dalam mewujudkan Kampus yang lebih sehat tentunya. Kegiatan ini sangat didukung  penuh oleh Dekan FKIP Bapak Dr. Lukman, M.Hum.  yang dengan kegiatan donor darah ini sendiri memiliki tema yang sungguh mulia karena “setetes darahmu, selamatkan jiwa orang lain”. Read more

Mahasiswa PJKR UNTAD Sabet Medali Perunggu di Kejurnas Petanque Bekasi

Tim pentaque Sulawesi Tengah berhasil meraih merebut medali perunggu di Kejuaraan Nasional Pentaque yang berlangsung di kampus Unisma Bekasi. Di babak partai semifinal, atlet Sulteng harus mengakui keunggulan tim Papua dengan skor 5-13.

Atlet petanque Sulteng meraih medali perunggu dari  nomor triple man. Di nomor ini, Sulteng satu grup dengan Sumatera Utara, Jatim dan Maluku Utara. Dari hasil babak penyisihan, Sulteng masuk babak delapan besar dengan menjadi  runner up dengan perolehan point 6. Hasil dua kali menang dan 1 kali kalah (mengalahkan Jatim dan Maluku Utara dan kalah melawan atlet tangguh dari Sumatera Utara yang tampil sebagai juara pool.

Read more

Tim Bola Volly Universitas Tadulako menyerahkan 5 piala kepada Rektor Universitas Tadulako

Tim Bola Volly Universitas Tadulako menyerahkan 5 piala kepada Rektor Prof.Dr.Ir.H.Muhammad Basir Cyio, SE.MS di dampingi kepala Biro Akademik Kemahasiswaan dan Perencanaan Rudy Gosal, SE.M.Si, Pertandingan bola volly Rektor Cup Unismu yang di ikuti seluruh Perguruan Tinggi Se Sulawesi Tengah Tim UNTAD maraih Juara 1 Putra, juara 1 Putri A, jauara 2 Putri B. dan 2 piala bergilir, manager bola Volly berharap Dr. Didik Purwanto. M.Pd
Yang paling utama setelah event ini, persiapan event akbar yang akan dilaksanakan di siranindi 23 april s/d 5 mei 2018 Se Sulawesi Tengah.